Semarang – Departemen Jiran (Pengkajian dan Penalaran) KMSI (Keluarga Mahasiswa Sastra Indonesia) mengadakan kelas pelatihan pembuatan CV (Curriculum Vitae) untuk mahasiswa umum yang dilaksanakan di Gedung D Fakultas Ilmu Budaya (FIB) pada Kamis, 27 Juni 2024.

Pada acara pelatihan pembuatan CV, dihadiri oleh 61 mahasiswa secara offline dan 107 mahasiswa secara online via zoom. Acara tersebut merupakan program kerja pertama dari Departemen Jiran dengan sebutan “Kelas CV”. Kelas CV ini diadakan guna membantu para mahasiswa dalam membuat CV yang baik dan benar. Pada acara pelatihan tersebut, menghadirkan Muhammad Hamdan Mukafi, S.S., M.A., salah satu dosen dari Program Studi Sastra Indonesia yang kerap disapa “Mas Hamdan” sebagai pemateri.

Hamdan memberikan materi informatif mengenai cara membuat CV yang baik dan benar. CV merupakan satu hal yang penting bukan hanya bagi para mahasiswa, melainkan juga penting untuk mereka yang akan terjun ke dunia kerja. Banyak yang beranggapan bahwa CV hanya formalitas saja saat melamar pekerjaan. Padahal CV merupakan hal yang bisa menjadi profil utama para pelamar yang mana memudahkan para perekrut dalam mencari kandidat yang sesuai.

Materi kelas pembuatan CV terdiri dari mengidentifikasi keterampilan yang dimiliki, menonjolkan pengalaman dan pencapaian, menyesuaikan CV dengan kebutuhan perusahaan, serta menjaga konsistensi dan profesionalitas. Selain teori, Hamdan juga memandu para peserta untuk mempraktikkan langsung pembuatan CV dengan bantuan beberapa website.

Pada sesi penugasan pembuatan CV, pemateri memilih beberapa CV milik peserta yang kemudian akan dikoreksi bersama dengan peserta yang lainnya. Banyak peserta yang kebingungan bagaimana menyesuaikan CV dengan pekerjaan dan jurusan yang diambil. Beberapa peserta juga mengalami kesulitan mengenai keinginannya bekerja di tempat yang tidak sesuai dengan jurusan yang dia ambil di perkuliahan.

Namun permasalahan tersebut dikupas tuntas oleh Hamdan. Sehingga dengan diadakannya acara tersebut, mereka yang akan terjun ke dunia kerja terutama untuk para mahasiswa diharapkan mampu membuat CV dengan baik dan benar. Pembuatan CV yang baik dapat berkemungkinan besar untuk bisa dilirik oleh para perekrut.

(Mutiara Cahyani)